Dipublikasikan oleh Mustika Mustika
Des 5, 2023
5 menit membaca
Daftar Isi
Cara menyimpan udang di kulkas memang tidak sulit, tetapi ada beberapa hal yang mesti diperhatikan agar udang tetap segar. Pasalnya, seafood yang satu ini cepat busuk dan berbau bila tidak segera ditangani. Berbeda dengan sayuran yang sedikit lebih awet seperti sayur jengkol. Alhasil, cita rasa makanan pun ikut berubah.
Selain itu, udang yang tidak segar mempengaruhi kandungan nutrisinya. Padahal, kandungan nutrisi pada udang sangat tinggi dan kaya manfaat, seperti menjaga kesehatan tulang dan jantung.
Itu sebabnya, Pins perlu tahu dulu nih cara menyimpan udang di kulkas yang benar agar tetap segar dan kandungan nutrisinya terjaga.
Inilah cara menyimpan udang di kulkan dengan baik dan benar agar kesegaran tetap terjaga.
Pada saat membeli udang, tidak semuanya dalam kondisi segar. Terkadang ada yang sudah rusak, apalagi jika kamu membelinya dari tempat jauh dan tidak disimpan di cooling box saat membawanya pulang.
Maka dari itu, langkah pertama adalah memilah udang yang segar. Caranya, perhatikan warna dan tekstur udang. Saat masih segar, warna kulit masih bening dan tidak merah ataupun kusam.
Selanjutnya, ambil udang dan tekan sedikit. Udang yang masih segar memiliki tekstur keras dan kenyal sehingga cepat kembali ke bentuk semula saat ditekan.
Sebaliknya, udang yang tidak segar memiliki tekstur lembek dan kepalanya mudah lepas. Di samping itu, udang yang mulai membusuk mengeluarkan bau busuk dan amis yang sangat menyengat.
Baca juga: 9 Cara Menyimpan Buah yang Sudah Dipotong Agar Tahan Lama
Udang segar yang telah kamu pilih kemudian perlu dibersihkan untuk menghilangkan kotoran serta mengurangi bakteri yang mungkin menempel.
Mengurangi bakteri berarti memperlambat proses pembusukan. Cara mencuci udang yang benar adalah dengan menggunakan air mengalir.
Air perasan jeruk nipis mampu membantu menjaga kesegaran udang dan seafood pada umumnya. Kandungan yang terdapat pada jeruk nipis membunuh bakteri sehingga udang tidak cepat busuk.
Selain itu, ekstrak jeruk nipis juga dapat menghilangkan aroma amis pada udang. Namun, cukup gunakan sedikit saja, ya, agar tidak mempengaruhi cita rasa udang.
Setelah melumuri udang dengan perasan jeruk nipis, diamkan sekitar lima menit. Kemudian, bersihkan lagi dengan air mengalir untuk menghilangkan asam pada udang.
Baca juga: 7 Cara Menyimpan Bawang Merah Agar Tahan Lama dan Bisa Digunakan
Sebagian orang mengupas udang sebelum menyimpannya di kulkas dengan alasan supaya lebih praktis saat hendak memasak. Namun, cara ini keliru sebab udang justru akan lebih cepat busuk.
Pasalnya, tanpa kulitnya, daging udang akan terekspos bakteri dan lebih rentan membusuk. Selain itu, udang tanpa kulit juga akan cepat lembek. Jadi, sebaiknya simpan udang tanpa mengupas kulitnya, ya!
Cara menyimpan udang mentah di kulkas dalam wadah tertutup bertujuan agar udang tetap terjaga kebersihannya dan mencegah kontaminasi kuman.
Di samping itu, masukkan udang ke dalam wadah tertutup juga mencegah aroma udang menyebar ke seisi kulkas.
Jika kamu membeli udang dalam jumlah banyak, lebih baik menyimpannya di beberapa wadah terpisah dengan volume seporsi masak. Jadi, kamu hanya perlu mengeluarkan satu wadah dari kulkas saat kamu mau masak. Praktis dan lebih aman.
Cara menyimpan udang di kulkas sebaiknya dilakukan sesegera mungkin. Pasalnya, bakteri yang menempel pada udang dapat berkembang dengan cepat di suhu ruangan. Semakin lama udang terpapar suhu ruangan, akan semakin cepat busuk.
Sebaliknya, udara dingin di dalam kulkas mampu menghambat pertumbuhan bakteri. Maka, agar kesegaran udang lebih tahan lama, segera masukkan udang ke dalam kulkas.
Lebih baik lagi jika saat membeli udang di pasar atau swalayan, kamu membawa cooling box sendiri. Dengan begitu, kesegaran udang tetap terjaga selama perjalanan pulang.
Membekukan makanan akan membuatnya makin tahan lama. Sebab, dalam kondisi beku, bakteri tidak berkembang sehingga tidak terjadi proses pembusukan. Maka, cara menyimpan udang di kulkas yang tepat adalah di bagian freezer.
Udang segar yang disimpan di freezer dengan benar bahkan bisa bertahan hingga enam bulan. Sementara itu, udang matang yang disimpan di freezer dapat bertahan dua bulan. Padahal, jika disimpan di bagian kulkas lainnya, udang matang hanya bertahan sekitar tiga hari.
Jadi, simpan udangmu di freezer, ya! Jika mau memasak, kamu bisa memindahkannya ke kulkas bagian bawah di malam hari agar mencair dan siap dimasak keesokan harinya.
Baca juga: 5 Cara Membersihkan Freezer Box atau Kulkas dengan Mudah
Udang mentah yang disimpan dengan benar di freezer dapat bertahan hingga enam bulan. Namun, meski tetap aman untuk kamu konsumsi, bisa jadi cita rasanya berkurang dan teksturnya berubah.
Maka dari itu, lakukan pengecekan secara berkala untuk memastikan udang masih dalam kondisi bagus, terutama jika kamu menyimpan udang dalam jumlah besar.
Cara menyimpan udang di kulkas ternyata tidak sulit, kan? Dengan menerapkan langkah-langkah di atas, dijamin udangmu akan tetap segar dan tahan lama. Selamat mencoba!
Baca juga:
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini.
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Bagi kamu yang ingin punya rumah bersih dan terawat, pesan jasa kebersihan dan pemeliharaan rumah via Aplikasi Pinhome sekarang juga.
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
Editor: Syahya R
© lifestyle.pinhome.id