Dipublikasikan oleh Omri Cristian
Des 4, 2023
4 menit membaca
Daftar Isi
Mobil disusun oleh banyak komponen dengan fungsinya masing-masing. Salah satu komponen paling penting yang ada di mobil adalah kondensor. Fungsi kondensor mobil ini terbilang vital.
Kondensor ini memiliki beberapa fungsi sekaligus, salah satunya yaitu pada sistem pengapian. Lalu, bagaimana cara kerjanya? Simak jawabannya di bawah ini!
Kondensor memiliki fungsi yang sangat vital, yaitu berfungsi untuk mencegah percikan bunga api yang terjadi pada platina. Percikan bunga api yang terjadi pada platina dapat membuat kontak point yang terdapat pada platina cepat aus, maka dari itu apabila tidak dilengkapi dengan kondensor maka platina akan cepat rusak (aus). Â
Kondensor ini berbentuk silinder kecil, kondensor terdiri dari beberapa lembar kertas timah yang masing-masing lembar tersebut diberi kertas paraffin. Lembaran-lembaran tersebut kemudian digulung dengan ketat, hingga membentuk sebuah silinder.
Masing-masing dari kumpulan plat tersebut kemudian dihubungkan dengan satu kawat yang nantinya akan menjadi kutub positif dan negatif.  Kondensor ini terpasang pada di distributor, ada yang dipasang di dalam distributor, tetapi ada juga yang dipasang di luar distributor. Untuk mobil toyota kijang rata-rata dipasang di luar bodi distributor. Â
Kondensor pada sistem pengapian berfungsi untuk menyerap loncatan bunga api yang terjadi antara breaker point yang ada pada platina. Loncatan bunga api ini terjadi pada saat platina mulai membuka, tujuan utamanya adalah untuk menaikkan tegangan yang ada pada coil skunder (tempatnya kumparan skunder).
Tujuan lainnya juga adalah untuk membuat platina lebih awet. Lalu, bagaimana bisa kondensor dapat menaikkan tegangan yang ada pada kumparan skunder coil? SImak jawabannya di bawah ini!
Arus primer akan mengalir menuju ke kumparan primer, yang apabila arus primer ini diputus oleh platina secara tiba-tiba akan menyebabkan bangkitnya tegangan tinggi sekitar 500 volt pada kumparan primer dan 10.000 volt atau lebih pada kumparan sekunder yang ada pada ignition coil.
Induksi diri tersebut dapat menyebabkan arus tetap mengalir dalam bentuk bunga api pada breaker point. Hal ini disebabkan karena gerakan pemutusan platina relatif lebih lambat dibandingkan dengan gerakan aliran listrik. Â Apabila terjadi loncatan bunga api pada platina, maka pemutusan arus primer tidak terjadi dengan maksimal. Akibatnya tegangan tinggi yang dihasilkan pada kumparan sekunder juga kurang maksimal.
Agar tegangan yang dibangkitkan pada kumparan skunder lebih maksimal, maka pemutusan arus primer harus terjadi lebih cepat. Â Pada saat arus primer mengalir maka akan terjadi hambatan pada arus tersebut, hal ini disebabkan oleh induksi diri yang terjadi pada waktu arus mengalir pada kumparan primer.
Induksi diri tidak hanya terjadi pada waktu arus primer mengalir, akan tetapi juga pada waktu arus primer diputuskan oleh platina saat mulai membuka.
Pemutusan arus primer yang tiba-tiba pada waktu platina membuka, menyebabkan bangkitnya tegangan tinggi sekitar 500 V pada kumparan primer dan 10.000 volt atau lebih pada kumparan sekunder pada ignition coil.Â
Induksi diri tersebut, dapat menyebabkan arus primer tetap mengalir melalui bunga api yang terbentuk pada breaker point. Mengapa bisa terjadi hal demikian?
Hal ini dikarenakan gerakan platina dalam memutuskan arus primer relatif lebih lambat dibandingkan dengan gerakan aliran listrik yang ingin terus melanjutkan alirannya ke massa/ground/body.
Jika terjadi loncatan bungai api pada platina saat platina mulai membuka, maka pemutusan arus primer tidak terjadi dengan cepat dan maximal. Padahal tegangan yang dibangkitkan pada kumparan sekunder akan naik apabila pemutusan arus primer terjadi lebih cepat. Â
Untuk mencegah terjadinya loncatan bunga api pada platina, maka pada rangkaian sistem pengapian konvensional dipasanglah kondensor untuk menyerap loncatan bunga api. Kondensor ini ada umumnya dirangkai secara paralel dengan platina. Â
Besar kapasitas kondensor menjukkan kemapuan dari kondensor tersebut. kemudian kapasitas usatu kondensor bisa diukur dengan satuan mikro farad. Misalnya kapasitor dengan kepasitas 0.22 micro farad atau 0.25 micro farad.
Di samping fungsi kondensor mobil yang sentral, ternyata kondensor adalah salah satu komponen yang juga rawan mengalami kerusakan. Ada beberapa penyebab yang bisa terjadi. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
Kondensor bisa rusak dengan penyebab yang terkesan sepele, yaitu debu dan kerikil. Ini karena kerikil yang terpental ke dalam kondensor bisa membuatnya bocor.
Lemahnya putaran kipas bisa menjadi salah satu penyebab kondensor mengalami penurunan fungsi. Akibatnya, kondensor bisa jadi lebih panas dari kondisi biasanya.
Kerusakan yang terjadi pada motor fan bisa membuat kondensor jadi lebih panas. Hal ini terjadi karena embusan atau hisapan angin berkurang.Â
Kerusakan pada kondensor bisa kamu cegah bila kamu melakukan servis secara berkala. Sebaiknya lakukan servis tiap 3-6 bulan sekali, agar kondensor kamu dapat dicek kondisinya.
Selain itu, kamu harus selalu pastikan bahwa kondensor bersih dari debu. Salah satu caranya ialah dengan sering mencuci semprotan air yang tidak terlalu kencang agar sirip kondensor tidak mudah penyok.
Demikian informasi mengenai fungsi kondensor mobil dan cara perawatan yang bisa kamu lakukan. Jadi, agar kondensor tidak mudah rusak kamu bisa lakukan servis secara rutin. Semoga bermanfaat!
Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome.Â
Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.
© lifestyle.pinhome.id