Des 4, 2023
7 menit membaca
Daftar Isi
Edible flower belakangan ini sudah menjadi trend yang menghiasi berbagai kuliner trending di Indonesia. Sekarang, bunga tidak hanya menjadi dekorasi rumah dan pajangan saja. Masyarakat sudah mengenal berbagai jenis edible flower atau bunga yang bisa dimakan. Tidak hanya memperindah tampilan makanan, bunga ini juga memperkaya cita rasa kuliner, lho!
Sebenarnya, penggunaan bunga untuk dimakan sudah ada sejak lama. Mungkin Pins juga telah mengetahui macam-macam edible flower yang digunakan untuk meracik minuman dari bunga. Beberapa yang populer diantaranya seperti bunga rosella, bunga telang, dan bunga krisan. Tapi, nyatanya masih ada banyak jenis bunga yang bisa dikonsumsi dan digunakan untuk makanan.
Apakah Pins tertarik untuk mengenal lebih jauh tentang ragam jenis bunga yang dapat dikonsumsi? Artikel berikut telah merangkum berbagai jenis edible flower yang sering digunakan di dunia kuliner. Tidak hanya indah dan mempercantik tampilan makanan, berbagai bunga ini juga memiliki karakteristik tekstur, rasa, dan aroma yang membuat makanan semakin menggoda. Nah, simak selengkapnya di sini ya Pins!
Sebutan lain untuk jenis bunga edible ini adalah starflower. Sesuai namanya, bunga ini memiliki bentuk seperti bintang. Rasanya berupa kombinasi antara rasa mint dan timun. Aroma yang khas ini membuat bunga borage cocok dihidangkan bersama dengan makanan seafood atau hidangan laut seperti masakan udang. Bunga ini biasanya identik dengan warnanya yang biru cerah. Tapi, Pins juga bisa menemukan bunga borage yang berwarna merah muda atau pink.
Kalau jenis edible flower yang satu ini, sepertinya Pins sudah tahu, ya! Bunga ini dikenal juga dengan bunga telang oleh masyarakat Indonesia. Biasanya, digunakan sebagai bahan minuman herbal atau teh. Bunga telang juga menawarkan manfaat kesehatan yang baik bagi tubuh karena mengandung antioksidan dan senyawa bioaktif lainnya. Bunga telang atau butterfly blue pea memilki warna biru dan ungu, kadang juga terdapat bunga telang berwarna merah muda meskipun lebih jarang.
Kembang telang juga sering dibuat dalam bentuk bubuk untuk dijadikan bahan minuman. Namun, tentu juga bisa dikonsumsi segar atau dijadikan sebagai campuran untuk makanan. Ada cukup banyak menu masakan yang menggunakan bunga telang sebagai bahan pewarna alami. Bunga ini menghasilkan warna biru cerah yang sangat indah. Sebagai contoh, Pins bisa menggunakan bunga telang sebagai campuran warna untuk membuat nasi biru atau nasi kerabu dan pewarna alami untuk dessert seperti kue,, puding, atau es krim.
Baca Juga:
Jenis edible flower yang berikutnya adalah bunga Calendula, atau biasa dikenal juga dengan sebutan marigold. Jenis bunga ini berwarna kuning keemasan yang cerah. Biasanya, bunga marigold digunakan sebagai campuran dalam salad. Karakteristik rasa yang dihasilkan adalah pedas dan tajam, membuat hidangan salad menjadi lebih segar dan fresh. Selain pada salad, Pins juga dapat menggunakan bunga ini untuk bahan sup dan pasta.
Siapa yang tidak mengenal bunga yang bisa dikonsumsi ini? Di Indonesia, bunga ini dikenal juga sebagai bunga serunai atau bunga krisan. Pins dapat dengan mudah menemukan olahan minuman dan teh dari bunga ini. Bunga krisan dipercaya memiliki berbagai manfaat bagi tubuh sehingga tidak jarang pula digunakan sebagai bahan minuman herbal.
Baca Juga: 7 Cara Membuat Sosis Sayur yang Nikmat
Apakah Pins menyukai aroma buah? Bila iya, bunga begonia sangat cocok untuk dijadikan bahan dalam kombinasi hidangan Pins. Bunga ini sering dijuluki sebagai apple blossom flower karena aromanya seperti apeel. Bunga ini memiliki warna merah muda yang menarik, cocok juga digunakan sebagai garnish atau dekorasi pada makanan. Pins dapat mengonsumsi bunga edible ini, tapi jangan berlebihan karena bunga ini mengandung asam oksalat.
Bunga rose atau mawar sering dijadikan sebagai bunga buket dan memiliki kesan romantis. Tapi jangan salah, bunga mawar juga dapat dikonsumsi, lho! Bagaimana dengan aromanya? Saat Pins mengonsumsi bunga ini, rasa yang identik adalah stroberi dan apel hijau. Jadi, memiliki rasa khas yang fruity yang lembut. Bunga mawar digunakan untuk minuman rose tea dan kelopaknya seringkali dijadikan penghias atau dekorasi makanan. Bahkan, kelopaknya juga dapat diolah menjadi manisan lho Pins!
Baca Juga:
Bunga berbentuk bulat ini termasuk bunga yang dapat dikonsumsi. Warnanya cukup bervariasi, mulai dari warna ungu, merah, putih, pink, hingga magenta. Tidak hanya memiliki tampilan menarik, bunga amaranth juga memiliki kandungan yang baik untuk tubuh seperti vitamin C dan E dan antioksidan. Inilah sebabnya bunga edible ini sering digunakan untuk teh keecantikan. Biasanya, edible flower ini diolah sebagai puding atau jelly.
Bunga dengan warna ungu cerah ini sangat memikat, apalagi bila digunakan sebagai bahan masakan. Lavender memiliki rasa segar seperti lemon atau jeruk nipis. Rasa yang segar ini membuatnya sering digunakan dalam embuatan dessert, seperti es krim atau cocktail.
Baca juga:
Bunga ini telah dikenal sebagai bahan pengobatan atau ramuan herbal sejak lama. Selain memiliki aroma yang wangi, nektar dari bunga honeeysuckle juga dapat dikonsumsi. Biasanya, bunga ini dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat teh atau sirup.
Bunga rosella sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Pins mungkin juga pernah mengonsumsi makanan atau minuman yang terbuat dari bunga rosella ini. Biasanya, banyak yang menggunakan rosella sebagai bahan teh atau selai. Rasa bunga rosella sangat segar dengan hint seperti buah cranberry, sedikit asam namun wangi.
Masyarakat Indonesia mengenal tanaman ini sebagai tumbuhan pacar air. Bunga edible ini biasa sering digunakan untuk hidangan penutup karena memiliki aroma yangg manis. Tapi, bunga ini juga dapat digunakan dalam salad dan berbagai kreasi minuman. Bahkan, Pins dapat menemukan bunga ini diolah menjadi manisan dan permen.
Jenis edible flower ini sudah sering digunakan sebagai garnish atau dekorasi untuk piring, salad, dan hidangan appetizer. Rasa dari bunga ini adalah manis dengan sedikit rasa pedas, mirip dengan selada air. Nasturtiums memilki warna cerah yang sangat indah, tentunya membuat hidangan menjadi lebih menarik dan enak dipandang.
Pins pasti sudah pernah mengonsumsi biji bunga matahari, tapi apa sudah pernah mencoba makan hidangan dengan bunga matahari? Ternyata, bunga matahari juga dapat dikonsumsi, lho! Saat bunga mencapai tahap pertunasan, bunga matahari memiliki rasa seperti artichoke. Sementara saat bunga mekar, bunganya dapat dimakan seperti krisan. Kecambah muda dari bunga ini juga biasa digunakan dalam campuran microgreens.
Pansy adalah salah satu jenis edible flower yang paling sering digunakan. Warnanya bervariasi dan berwarna cerah sehingga sangat cocok digunakan sebagai garnish. Bunga ini memiliki rasa manis yang lembut sehingga banyak yang menggunakannya pada hidangan savoury atau gurih maupun manis.
Baca Juga:
Bunga ini memiliki rasa yang agak tajam dibandingkan edible flower lainnya karena memiliki rasa pedas. Sekilas, rasa dan aromanya mirip dengan cengkeh. Biasanya bunga ini digunakan untuk hidangan dan kuliner yang asin seperti hidangan laut atau gorengan.
Bila sebelumnya kita hanya mengenal bunga sebagai bahan untuk minuman teh, sekarang berbagai jenis edible flower juga turut menjadi bahan makanan yang bisa dikonsumsi. Sebagian dari kita mungkin masih merasa asing dan tidak tertarik untuk mencobanya, tapi apakah Pins penasaran dengan rasanya?
Tentunya tidak sembarang jenis bunga yang bisa dikonsumsi, ya! Jenis edible flower yang dapat dimakan perlu memperhatikan berbagai aspek agar aman dikonsumsi, seperti cara penanaman, lokasi penanaman, dan penanganan pasca panen. Bagaimana Pins, apakah kamu pernah mencoba edible flower yang disebutkan di atas? Semoga artikel ini membantu memberikan inspirasi macam-macam bunga yang dapat dimakan, ya!
Baca juga:
Featured Image Source: Ladiestory.id
Editor: Voni Sri
Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome. Cek pilihan rumah di Kota Bandung terbaik dari Pinhome!
Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.
© lifestyle.pinhome.id