Dipublikasikan oleh William Ciputra dan Diperbarui oleh William Ciputra
Agu 18, 2023
5 menit membaca
Daftar Isi
Udara memainkan peran penting dalam kehidupan manusia. Di antara manfaat udara adalah membuat manusia tetap berenergi dan rileks, di membuat manusia tetap hidup melalui bernapas. Sebagai catatan, udara yang memberikan manfaat besar adalah udara yang bersih tanpa polusi.
Udara yang bersih akan membantu manusia dalam menjaga kesehatan. Hal ini sama dengan fitur PinValue yang bisa membantu kamu yang berencana membeli rumah eksklusif, salah satu rumah di perumahan di BSD, atau rumah bekas di Kec Tangerang.
Udara merujuk kepada campuran gas yang terdapat pada permukaan bumi. Pada dasarnya, udara tidak tampak oleh mata, tidak berbau, dan tidak ada rasanya.
Kehadiran udara hanya dapat dilihat dari adanya angin yang menggerakan benda. Udara termasuk salah satu jenis sumber daya alam karena memiliki banyak fungsi bagi makhluk hidup.
Udara terdiri dari tiga unsur utama, yaitu udara kering, uap air, dan aerosol. Kandungan udara kering adalah 78,09% nitrogen, 20,95% oksigen, 0,93% argon, 0,04% karbon dioksida, dan gas-gas lain yang terdiri dari neon, helium, metana, kripton, hidrogen, xenon, ozon, radon.
Uap air yang ada pada udara berasal dari penguapan pada laut, sungai, danau, dan tempat berair lainnya. Aerosol adalah benda berukuran kecil, seperti garam, karbon, sulfat, nitrat, kalium, kalsium, serta partikel dari gunung berapi.
Kandungan elemen senyawa gas dan partikel dalam udara akan berubah-ubah dengan ketinggian dari permukaan tanah. Demikian juga massanya, akan berkurang seiring dengan ketinggian.
Artinya, semakin dekat dengan lapisan troposfer, maka udara semakin tipis, sehingga melewati batas gravitasi bumi, maka udara akan hampa sama sekali.
Apabila makhluk hidup bernapas, kandungan oksigen berkurang, sementara kandungan karbon dioksida bertambah. Ketika tumbuhan menjalani sistem fotosintesis, oksigen kembali dibebaskan.
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Udara Panas di Dalam Rumah Agar Hunian Tetap Sejuk
Udara segar sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia, termasuk untuk kesehatan tubuh dan mentalnya. Berikut beberapa manfaat udara yang perlu kamu ketahui.
Manfaat udara bagi manusia yang pertama adalah sebagai fungsi pernapasan. Udara adalah sumber oksigen yang diperlukan oleh manusia untuk pernapasan. Oksigen dihirup oleh paru-paru dan digunakan oleh tubuh untuk memproduksi energi.
Polusi udara jangka panjang dikaitkan dengan penyakit paru-paru kronis, termasuk penyakit paru obstruktif kronik (PPOK), asma, dan kanker. Ini karena udara di dalam ruangan atau udara di daerah berpenduduk padat seringkali merupakan kombinasi dari nitrogen, karbon dioksida, dan oksigen.
Sebaliknya, udara segar berarti tingkat oksigen yang tinggi dengan polutan yang lebih sedikit. Ini meningkatkan fungsi paru-paru dengan melebarkan pembuluh darah yang memasoknya, menyebabkannya semakin melebar.
Setiap sel dalam tubuh membutuhkan oksigen untuk melakukan proses metabolisme yang diperlukan untuk mempertahankan hidup. Dengan meningkatkan asupan udara segar, artinya jumlah oksigen yang disuplai ke tubuh meningkat.
Kondisi itu mendorong pengurangan racun dan penghancuran bakteri berbahaya, parasit, dan virus oleh sel darah putih dalam tubuh. Sehingga sistem kekebalan tubuh menguat.
Udara segar sangat baik untuk sistem pencernaan manusia. Udara segar meningkatkan aliran oksigen ke dalam sel yang meningkatkan sirkulasi dan fungsi sel serta membantu mencerna makanan dengan lebih efisien.
Baca juga: 5 Jenis Peredam Panas Atap Rumah Agar Rumah Adem
Bakteri dan virus tumbuh subur di udara pengap. Sebaliknya, mereka tidak bisa bertahan lama dalam lingkungan dengan udara segar. Dengan demikian, asupan udara segar dapat mengurangi risiko penyakit dan infeksi yang ditularkan melalui udara.
Manfaat udara segar berikutnya bisa mempertajam pikiran dan menambah energi. Menghirup udara segar artinya akan ada lebih banyak oksigen yang diserap oleh paru-paru sehingga meningkatkan suplai oksigen ke otak sehingga meningkatkan kinerja dan fungsi otak.
Udara segar memberi semburan oksigen, yang meningkatkan hormon serotonin di otak. Serotonin membantu tetap tenang dan rileks, dan secara otomatis menghilangkan pikiran negatif, sehingga memungkinkan kamu untuk tidur nyenyak di malam hari.
Memang umur manusia sudah ditentukan takdirnya oleh Tuhan. Namun menghirup udara segar tanpa polusi bisa memperpanjang umur, karena akan terhindar dari bahaya polusi, termasuk bakteri dan penyakit yang ditularkan melalui udara.
Udara segar kaya akan oksigen, sehingga bisa meningkatkan kadar oksigen yang bersirkulasi dalam darah. Ketika sirkulasi meningkat, maka akan ada lebih banyak pasokan oksigen ke otak sehingga mendorong pelepasan hormon serotonin yang baik untuk peningkatan energi, kebahagiaan, stabilitas suasana hati, dan perasaan positif lainnya.
Baca juga: 8 Model Gorden Jendela Kecil Minimalis Untuk Percantik Ruangan
Manfaat udara ternyata tidak hanya dirasakan oleh manusia, tapi juga oleh tanaman. Udara mengandung karbondioksida, yang diperlukan oleh tanaman dalam proses fotosintesis untuk menghasilkan glukosa dan oksigen. Pada akhirnya, oksigen yang dihasilkan akan bermanfaat untuk manusia.
Manfaat udara berikutnya berkaitan dengan suara dan komunikasi. Adanya udara memungkinkan manusia menghasilkan suara melalui getaran pita suara. Suara adalah sarana penting untuk berkomunikasi dan berinteraksi. Udara juga berperan dalam proses pemantulan bunyi.
Proses pernapasan menghasilkan karbon dioksida, yang dikeluarkan dari tubuh melalui pernapasan. Udara membantu menghilangkan karbon dioksida berlebih dari tubuh.
Berikutnya, udara akan memberikan manfaat yang besar bagi sirkulasi darah dalam tubuh manusia. Oksigen yang dihirup dari udara dikirimkan ke seluruh tubuh melalui aliran darah, mendukung sirkulasi yang sehat.
Udara juga berperan dalam mempengaruhi suhu tubuh. Hal ini karena udara membantu mengatur suhu tubuh melalui proses pernapasan dan penghilangan panas melalui kulit.
Udara juga dimanfaatkan untuk perkembangan teknologi. Dalam hal ini, udara digunakan untuk teknologi seperti kendaraan udara, pesawat terbang, dan balon udara, yang memiliki manfaat dalam transportasi, eksplorasi, dan rekayasa.
Udara adalah elemen vital yang mendukung kehidupan manusia dalam banyak aspek, termasuk fungsi tubuh, aktivitas sehari-hari, dan perkembangan teknologi. Jagalah udara agar tetap sehat untuk kesehatan alam semesta!
Baca juga:
Featured Image Source: Pixabay
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Panorama Bekasi Residence dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.
Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© lifestyle.pinhome.id