Des 4, 2023
5 menit membaca
Secara umum tinggi rata-rata untuk wanita Indonesia cukup pendek. Bagi kaum hawa yang tidak tinggi tentu harus menyesuaikan termasuk dalam urusan mobil. Memilih mobil yang cocok untuk wanita pendek mungkin tidak selalu mudah.
Selain selera yang berbeda-beda, biasanya wanita juga lebih memilih mobil yang dimensinya tidak terlalu besar. Ini agar lebih nyaman untuk dikendarai oleh wanita yang lebih pendek dibanding pria. Berikut rekomendasi mobil pilihan untuk wanita yang bertubuh mungil.
Pilihan mobil pertama yang cocok untuk kaum wanita bertubuh mungil adalah Honda Brio. Mobil Honda yang tergolong LCGC ini memiliki dimensi 3815 x 1680 x 1485 mm. Bisa menjadi pilihan untuk Pins yang memiliki tinggi badan 160 cm atau kurang.
Honda Brio juga cukup menarik kaum hawa dengan pilihan warna-warnanya yang cerah. Jika Pins tertarik dengan mobil Brio harganya antara Rp 143 juta hingga Rp 167 juta untuk model kendaraan dengan transmisi otomatis.
Tipe Honda Brio RS bisa menjadi pilihan Pins yang menyukai desain sporty. Selain mobil baru, untuk mobil bekasnya pun masih cukup laris di pasaran.
Apakah Pins pernah menginginkan untuk memiliki mobil Suzuki? Tipe Suzuki Ignis ini bisa menjadi salah satu rekomendasi pilihan untuk wanita bertubuh pendek. Dimensi mobil ini tidak terlalu besar yaitu 3700 x 1690 x 1595 mm yang cocok untuk menjelajah perkotaan. Tidak hanya itu, mobil ini juga cocok untuk wanita pendek supaya membuatnya lebih nyaman saat berkendara.
Suzuki mengklaim mobil ini sebagai “urban SUV” walaupun sebenarnya tergolong city car. Jadi selain handal di jalanan kota, mobil ini juga bisa Pins ajak untuk berpetualang melalui medan pedesaan yang lebih menantang.
Selain desain yang kompak, Suzuki Ignis juga hadir dengan warna cerah yang menjadi daya tarik tersendiri untuk para kaum hawa. Harga mobil Ignis di pasaran berkisar antara Rp 166 juta hingga Rp 195 juta tergantung kondisi dan daerahnya.
Baca Juga:
Alternatif lain untuk mobil yang cocok bagi wanita pendek adalah model Volkswagen Polo. Mobil pabrikan Eropa ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk Pins yang menginginkan kendaraan dengan dimensi yang tidak terlalu besar. Mengusung desain kompak dengan ukuran mobil 3971 x 1682 x 1469 mm.
Menggunakan mesin berkapasitas 1,2 liter TFSI dengan transmisi otomatis 7-speed. Mobil VW Polo ini mampu menemani Pins untuk berkendara melalui jalanan perkotaan yang padat. Desain kompak dan kelincahan yang akan memberikan pengalaman berkendara lebih baik.
Soal harganya sendiri, VW Polo dijual sekitar Rp 174 juta untuk tipe 1,2 L Automatic. Pins bisa mendapatkannya juga dengan cara dicicil lho.
Sejak dirilis, Honda Jazz masih menjadi mobil favorit kaum hawa. Hadir dengan desain yang sporty dan elegan sehingga disukai tidak hanya wanita tetapi juga pria.
Mengusung desain kabin yang cukup lega dengan ukuran compact hatchback yang mirip dengan MPV. Ruang kepala dan kaki yang lega sehingga mobil ini cocok untuk wanita mungil. Selain jok yang lebih fleksibel, mobil ini juga memiliki bagasi belakang yang cukup besar.
Salah satu mobil yang cocok untuk pemula wanita ini hadir dalam 4 varian yaitu CVT, MT, RS CVT, dan RS MT. mobil dilengkapi dengan transmisi 5-speed dan variable speed CVT. Harganya antara Rp 256 juta hingga Rp 300 juta.
KIA mungkin tidak sepopuler pabrikan mobil Toyota dan Honda, tetapi brand ini kembali eksis di pasar otomotif tanah air. Hadir dengan salah satu model mobil kota atau city car yaitu KIA Picanto. Kendaraan dengan dimensi kecil yang pas untuk para wanita yang memiliki tubuh pendek atau mungil.
Dimensi kendaraan ini yaitu 3595 x 1595 x 1495 mm yang cocok untuk dikendarai kaum hawa sehari-hari. Model terbaru dari KIA Picanto juga hadir dengan fitur yang lebih beragam dan modern. Setidaknya ada empat varian Picanto yang bisa Pins pilih sesuai selera dan kebutuhan.
Soal harga, KIA Picanto untuk mobil barunya dibanderol harga mulai dari Rp 205 juta hingga Rp 235 juta. Mobil keluaran tahun 2011 bahkan dibanderol lebih murah sekitar Rp 75 jutaan. Namun harga mobil yang cocok untuk pemula wanita ini bisa berbeda-beda untuk setiap daerah dan tergantung kondisi mobilnya juga.
Toyota Agya termasuk salah satu jenis mobil LCGC dengan dimensi yang kompak. Cocok untuk wanita bertubuh mungil karena ukuran mobil yang tidak terlalu besar. Dimensi kendaraan roda empat ini yaitu 3660 x 1600 x 1520 mm.
Selain dimensi yang tidak terlalu besar, kendaraan hatchback ini juga mengusung berbagai fitur menarik. Bagian head unit dilengkapi dengan engine start/ stop button dan touchscreen.
Ukuran mobil yang juga kecil ini sangat pas digunakan untuk menembus kepadatan lalu lintas di perkotaan. Harganya pun cukup baik untuk Agya bekas tipe G MT tahun 2014 dijual mulai dari Rp 85 juta atau tergantung kondisi.
Bagaimana rekomendasi mobil yang cocok untuk wanita pendek di atas? Apakah ada salah satu tipe mobil yang menarik untuk Pins miliki? Mobil-mobil di atas bisa dicek di dealer atau showroom terdekat di daerah Pins masing-masing.
Jika kamu sudah menentukan pilihan, jangan lupa untuk selalu merawat dan membersihkan mobil secara rutin. Hal ini mencegah terjadinya kerusakan parah pada mesin, interior ataupun eksterior mobil. Pins bisa memanfaatkan layanan cuci mobil yang datang ke rumah. Pinhome Home Service menyediakan layanan cuci mobil yang dapat kamu pesan melalui aplikasi Pinhome. Harganya mulai 60ribu tergantung lokasi kamu. Klik di sini untuk coba, ya!
Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome.
Tunggu apalagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.
© lifestyle.pinhome.id