BlogLifestyleResep Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih
0
0

Resep Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih

Dipublikasikan oleh Mahardhika Gilang

Feb 13, 2023

2 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Resep Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih – Olahan tempura atau masakan dengan baluran tepung kini memang lagi ngehits. Awalnya dibuat dengan bahan baku tambahan seperti udang, cumi, ebi. Namun kali ini tempura diolah dengan bahan baku sayuran seperti daun bayam, terung dan lain sebagainya. Rasanya memang gutih dan teksurnyapun juga renyah. Sangat cocok untuk dijadikan cemilan bersama minuman segar. Atau bisa dijadikan sebagai makanan pelengkap pengganti kerupuk. Untuk membuatnya sendiri memang lumayan gampang. Awal langkah adalah proses pencampuran adonan tempura sembari diaduk dengan sumpit agar lebih halus. Dan olahanya akan menggunakan air es yang kemudian dicampurkan dan diaduk rata. Hal ini dimaksudkan agar adonan cepat mengembang saat di goreng. Nah, buat anda yang ingin mencobanya, silahkan ikuti Resep Cara Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih berikut.

 

 

Resep-TemPura-Sayur
                Resep Tempura Sayur

 

Bahan baku yang digunakan untuk membuat Tempura Sayur :

  • daun bayam 150 gram
  • bawang bombay 150 gram, iris bulat
  • terung ungu 150 gram, potong menjadi 2 dengan cara iris tipis membujur dengan ukuran 1 cm
  • jamur shiitake 50 gram, iris tipis
  • tepung terigu serbaguna 300 gram
  • Minyak sayur siapkan secukupnya
  • air es 200 ml
  • garam ½ sendok teh

Langkah Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih :

  1. Campurkan dalam satu wadah tepung terigu dan juga air sembari diaduk sampai merata.
  2. Selanjutnya masukkan telur kedalamnya dan aduk kembali sampai tercampur rata.
  3. Berikutnya baluri Bayam, jamur, terung, dan juga bawang dengan olahan tepung.
  4. Kemudian itu siapkan wajan kemudian tuangkan minyak dan nyalakan api kompor.
  5. Setelah minyak mulai memanas, masukkan sayur dan udang yang telah dibaluri adonan tepung. Goreng sampai matang dan warnanya berubah kuning keemasan.
  6. Angkat tempura sayur lalu tiriskan dan simpan dalam wadah saji.
  7. Selesai, tempura sayur siap untuk dihidangkan bersama saus.

Sperti itulah Resep Cara Membuat Tempura Sayur Renyah Gurih  yang cocok untuk dijadikan sebagai menu cemilan harian anda dan juga keluarga. Silahkan kreasikan resep tempura sayur ini dengan beberapa bahan tambahan sesuai selera. Sajikan juga hidangan renyah dan gurih seperti Tempe Mendoan dan juga Kue Lontong Paris. Selamat mencoba.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download