BlogHome ServiceKecantikan10 Inspirasi Warna Rambut Blue Black yang Keren
0
0

10 Inspirasi Warna Rambut Blue Black yang Keren

Dipublikasikan oleh Ranaka Adhitama

Des 5, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Warna rambut blue black merupakan kombinasi warna hitam dan biru. Kombinasi warna ini biasanya cocok untuk pemilik rambut hitam untuk menambah nuansa yang lebih elegan. 

Penasaran apa saja inspirasi warna rambut satu ini yang tepat untuk Pins? Simak daftar rekomendasinya di sini, yuk!

Rekomendasi Warna Rambut Blue Black

Pins tahu tidak kalau ada begitu banyak kombinasi dari warna rambut black blue, mulai dari yang terang hingga gelap. Warna-warna ini bisa kamu sesuaikan dengan warna kulit, lho

Bila warna terang yang lebih terang cocok dengan semua warna kulit, warna rambut yang lebih gelap cenderung cocok untuk pemilik kulit terang dan pucat. Simak apa saja inspirasi warna cat rambut satu ini di bawah ini. 

Baca juga: 10 Inspirasi Warna Rambut yang Bikin Muka Lebih Fresh

Turquoise Blue Black Hair

urquoise Blue Black Hair
Source : Pinterest

Turquoise blue black hair merupakan salah satu warna rambut yang sangat luar biasa, tapi memerlukan tangan yang sangat terampil. Pins bisa membuat warna ujung rambut menjadi lebih gelap atau pertahankan dengan tingkat kecerahan yang sama. 

Mengingat ada warna biru yang lebih hangat dan gelap di sini, kamu bisa menggunakan warna rambut satu ini untuk semua musim, lho

Sky Blue Black Hair

warna rambut blue black
Source : The Right Hairstyles

Jika Pins belum siap mewarnai seluruh rambut dengan cat rambut permanen, cobalah menjaga akar rambut dengan warna lebih gelap. Setelah itu, pilih warna biru pada bagian bawah rambu. 

Ini akan menciptakan shadow-root dengan nuansa warna yang sejuk, tetapi terlihat cerah pada saat yang bersamaan. Menarik sekali, bukan? 

Teal Blue Black Hair

Teal Blue Black Hair
Source : Pinterest

Sebenarnya, nuansa teal pada warna rambut black blue ini hampir tidak dapat dibedakan. Pasalnya, teal menghasilkan kilau biru yang sangat mencolok dan memungkinkan sebagian besar warna hitam rambut tetap bersinar. 

Jika ingin mempertahankan warna rambut seperti itu, kamu tentu perlu merawat rambut dengan baik. Jangan lupa gunakan masker rambut dan minyak rambut agar ujung rambut tidak bercabang, patah, dan mudah kering. 

Baca juga: 12 Warna Rambut Tersembunyi yang Bikin Orang Penasaran

Black Indigo Hair

warna rambut blue black
Source : Hair.com

Menambahkan highlight rambut warna indigo merupakan cara bagus untuk menghasilkan kombinasi pada rambut hitam biru kamu. Tanpa harus melakukan perawatan terlalu banyak, perpaduan warna ini bisa menimbulkan kesan rambut halus. 

Walau begitu, kamu perlu merawat rambut ini dengan baik. Salah satunya adalah tidak perlu terlalu sering keramas dengan shampo agar tidak cepat pudar. 

Aqua Blue Black Hair

Aqua Blue Black Hair
Source : Tattooed Martha

Warna rambut blue black memang masuk dalam jajaran warna rambut yang tepat ketika musim panas, nih. Bagaimana tidak, warna aqua blue black hair bisa menjaga rona cerah pada rambut tetap hidup dengan menggunakan sampo yang tepat. 

Jangan lupa untuk menggunakan topi atau pelindung kepala ketika berada di luar. Hal ini bertujuan mencegah mengubah warna biru menjadi terlihat lebih terang dan tidak cocok untuk warna rambut pendek kamu. 

Violet Black Hair

warna rambut blue  Violet Black Hair
Source : Matrix

Jika ingin warna rambut yang lebih netral, warna violet pada rambut biru dan hitam bisa jadi solusi yang tepat. Pasalnya, rambut ini menyentuh nuansa yang hangat dan dingin sehingga tidak begitu mencolok. 

Pins bahkan bisa menggunakan warna rambut ini untuk tekstur rambut keriting, lho. Bila menginginkan hasil yang maksimal, gunakan minyak rambut setelah mengecat rambut untuk mengembalikan tingkat kelembapannya. 

Navy Blue Streaks
Source : Pinterest

Warna rambut black dan blue satu ini memiliki warna biru dua lapis. Pertama, warna biru metalik dan garis-garis biru tua yang tampak cerah pada lapisan atas rambut. 

Jika dipadukan dengan baik, ini akan menciptakan hasil yang benar-benar indah. Navy blue streaks juga sangat cocok digunakan pada pemilik rambut bob

Baca juga: 10 Inspirasi Warna Rambut Pink Ungu yang Memukau

Smokey Denim Blue Hair

warna rambut black blue
Source : Tokopedia

Denim blue hair balayage merupakan salah satu warna rambut yang cukup memukau di tahun ini. Hanya dengan sedikit bleaching, kamu bisa mendapatkan rambut yang terlihat menawan dengan perpaduan warna hitam dan biru denim. 

Pada saat menggunakan warna rambut ini jangan lupa pakai kondisioner yang bagus. Dengan begitu, rambut tidak akan mudah kering dan patah setelah dicat. 

Cerulean Blue-Black Hair

Cerulean Blue-Black Hair
Source : All Things Hair

Bagi kamu yang menginginkan cat rambut tidak permanen bisa mencoba cerulean blue-black hair. Warna ini memberikan tren rambut biru hitam yang baik tanpa merusak rambut lebih jauh. Selain itu, Pins bisa dengan mudah menggantinya begitu sudah bosan. 

Electric Blue Black Hair

warna rambut blue black electric
Source : Latest-Hairstyles.com

Warna rambut blue black yang paling nyentrik jatuh kepada electric blue black hair. Warna biru elektrik dengan sedikit nuansa hitam ini akan selalu menonjol, baik dalam kondisi terang maupun gelap. 

Namun, warna terang ini terkadang membuat rambut lebih mudah kering. Alhasil, kamu perlu menghidrasi rambut secara rutin, misalnya dengan minyak rambut atau vitamin rambut yang tepat. 

Nah, itu tadi sederet warna rambut black blue yang bisa jadi inspirasi kamu selanjutnya saat hendak mengecat rambut. Semoga deretan warna di atas bermanfaat untuk Pins, ya!

Baca juga: 


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome.

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download