BlogLifestyleMelihat Daftar Harga Mesin Cuci 2 Tabung Terbaru
0
0

Melihat Daftar Harga Mesin Cuci 2 Tabung Terbaru

Dipublikasikan oleh Rizko Fatra dan Diperbarui oleh Rizko Fatra

Des 23, 2022

5 menit membaca

Copied to clipboard
Harga Mesin Cuci 2 Tabungtop-right-banner

Apa Pins merupakan salah satu dari sebagian masyarakat yang lebih menyukai mesin cuci 2 tabung? Mesin cuci 2 tabung memang banyak diminati dengan berbagai alasan dan juga mempunyai harga yang cenderung terjangkau. Apa saja mesin cuci 2 tabung terbaru? Simak yuk daftar harganya di bawah ini!

Pinhome – Mesin cuci merupakan salah satu kebutuhan rumah tangga yang tak bisa dilupakan. Alat yang digunakan untuk meringankan Pins dalam hal mencuci pakaian ini memang sebaiknya ada di rumah. Selain lebih hemat, dengan memiliki mesin cuci di rumah, Pins tidak perlu khawatir kehilangan pakaian seperti mencuci pada jasa laundry.

Baca Juga: Berbagai Ukuran Mesin Cuci Baik 1 Tabung Maupun 2 Tabung

Kehadiran mesin cuci dua tabung di pasaran memang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Kita harus pintar memilih agar mesin cuci awet dan tahan lama. Tunggu apalagi? Mari simak yuk ulasan mengenai daftar harga mesin cuci 2 tabung di bawah ini. Semoga salah satu di antaranya dapat menjadi mesin cuci 2 tabung yang Pins butuhkan!

Daftar Harga Mesin Cuci 2 Tabung Terbaru

Berikut ini daftar harga mesin cuci 2 tabung yang bisa Anda jadikan acuan dalam memilih mesin ya Pins.

Baca Juga: Apa Yang Harus Kita Lakukan Untuk Menghemat Energi Listrik?

Mesin Cuci 2 Tabung Denpoo DW 8908 4P

Source : Tokopedia.com

Mesin cuci keluaran merk Denpoo ini dilengkapi dengan 4 pancuran air yang dapat membuat air dalam tabung terisi lebih cepat. Mesin cuci bahan fiber anti karat Denpoo memiliki desain elegan dengan 3 pilihan warna menarik yaitu biru, merah mudah dan hijau. Sangat cocok untuk kaum milenial. Pins tidak perlu khawatir akan noda membandel yang ada pada pakaian. Hal tersebut dikarenakan mesin cuci Denpoo telah dilengkapi dengan fitur Multi Pulsator untuk menghilangkan noda yang sulit dibersihkan.

  • Harga Mesin Cuci 2 Tabung Denpoo: Rp1.149.000
  • Tipe: DW 8908 – 8 kg
  • Daya Listrik: 200 kW
  • Rated Power: 520 W
  • Power Wash: 370 W/ Spin: 150 W

Mesin Cuci 2 Tabung Sharp ES-T75NT

Source : Tokopedia.com

Harga mesin cuci Sharp 2 tabung ini memang cukup terjangkau dengan teknologi Silvermagic Protection on Pulsator. Teknologi tersebut berfungsi melapisi pulsator dari bakteri yang dikeluarkan oleh kotoran baju sehingga pulsator tetap bersih dan terhindar dari bau atau jamur. Selain itu, hemat air dan listrik hingga 30%. Badan mesin cuci yang kokoh membuat mesin cuci Sharp stabil dan tidak bising saat mencuci.

  • Harga Mesin Cuci 2 Tabung Sharp: Rp1.650.000
  • Tipe: ES-T75NT – 7kg
  • Daya Listrik: 199 watt

Mesin Cuci 2 Tabung LG P9050RTB

harga mesin cuci 2 tabung
Source : Shopee.co.id

Mesin cuci 2 tabung dari LG menjadi salah satu mesin cuci terbaik di kelasnya. Didukung dengan tiga program pencucian Gentle, Normal dan Strong yang bisa Pins pilih sesuai bahan dan kebutuhan. Apalagi dengan adanya teknologi Wind Jet Dry untuk mengurangi kelembaban hasil cucian, sehingga pakaian yang keluar dari mesin cuci siap untuk disetrika dan digunakan. Tunggu apalagi Pins?

  • Harga Mesin Cuci LG 2 Tabung: Rp2.000.000
  • Tipe: P9050RTB
  • Daya Listrik: 200 kW
  • Dimensi: 805 x 475 x 975 mm

Mesin Cuci 2 Tabung Toshiba VH-85MN

harga mesin cuci 2 tabung
Source : Toshiba-lifestyle.com

Mesin cuci 2 tabung keluaran Toshiba memang menarik untuk Pins miliki. Dengan teknologi pulsator high blades, super jet spin, dan golden soak period membuat mesin cuci ini dapat menggiling baju dengan baik dan juga cepat kering. Harga mesin cuci 2 tabung yang bagus dan awet ini pun cukup terjangkau. Apa Pins tertarik?

  • Harga Mesin Cuci 2 Tabung Toshiba: Rp1.350.000
  • Tipe: VH-85MN – 7,5 
  • Daya Listrik: 200 kW
  • Dimensi: 805 x 475 x 975 mm

Mesin Cuci 2 Tabung Sanken TW-882BUN

harga mesin cuci 2 tabung
Source : Shopee.co.id

Melirik ke merk Sanken, ada mesin cuci 2 tabung keluaran Sanken tipe TW-882BUN yang bisa dijadikan alternatif untuk mencuci pakaian di rumah anda. Tersedia dengan desain 3 warna menarik dan juga teknologi X-tor yang membantu anda untuk mencuci lebih bersih dengan menghilangkan kuman membandel tanpa merusak pakaian. Harga mesin cuci dua tabung ini pun cocok untuk Pins yang sedang mencari mesin cuci baru yang tahan lama.

  • Harga Mesin Cuci 2 Tabung Toshiba: Rp1.250.000
  • Tipe: TW-882BUN
  • Daya Listrik: 250 kW
  • Dimensi: 805 x 475 x 975 mm

Tips Membersihkan Mesin Cuci 2 Tabung dengan Mudah

Fitur pembersih pada tabung mesin cuci memang ada di beberapa tipe mesin cuci dua tabung. Tetapi permasalahannya, bagaimana bila fitur tersebut tidak ada di mesin cuci anda? Jangan khawatir, semua akan dengan mudah teratasi dengan tips mudah dibawah ini!

  • Cobalah untuk selalu meluangkan waktu setelah mencuci pakaian dengan membilas kedua tabung dengan air bersih.
  • Deterjen yang menempel dalam waktu lama dapat menimbulkan jamur dan kerak pada mesin sekaligus memperpendek umur dari mesin cuci itu sendiri.
  • Bila anda tidak menginginkan pembelian bubuk pembersih mesin cuci yang dijual, anda bisa menggunakan cairan yang ada di rumah untuk membersihkan tabung secara berkala, seperti pemutih pakaian maupun baking soda dan cuka.
  • Tuangkan cairan yang Pins pilih ke dalam tabung berisi air panas, tunggu selama beberapa menit, keluarkan dan bilas dengan air bersih
  • Hal tersebut dapat membersihkan deterjen yang menempel maupun kerak yang sudah terlanjur menempel pada tabung mesin cuci milik Pins

Mudah sekali bukan Pins? 

Itulah daftar harga mesin cuci dua tabung terbaru yang dapat Pins pilih sesuai kebutuhan. Selalu sesuaikan dengan budget yang Pins punya dan rawat selalu mesin cuci secara berkala. Semoga artikel di atas bermanfaat untuk Pins yang masih bingung memilih mesin cuci dua tabung terbaik.


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti & iklankan properti Kamu di Jual Properti. Bergabunglah bersama Kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk Anda Agen properti independen atau Agen kantor properti.

Hanya di Pinhome.id yang memberikan Anda kemudahan membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Koordinator: Salsa

Editor: Iko

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download